Kunci Utama Membangun Company Branding

Kunci Utama Membangun Company Branding

Apapun bisnis yang Anda jalankan, marketing menjadi sangat penting. Inilah yang menentukan apakah bisnis Anda bisa berjalan atau tidak. Jika marketing yang Anda terapkan tidak efektif, bisa saja bisnis Anda tumbang di tengah jalan. Karena biaya marketing yang Anda keluarkan bisa saja tidak sebanding dengan cost atau profit yang Anda dapatkan.

Meskipun demikian, bukan berarti Anda harus mati-matian melakukan marketing tanpa memperhatikan branding. Karena tantangan selanjutnya setelah bisnis Anda diterima oleh konsumen adalah mempertahankan mereka agar tidak pindah ke kompetitor Anda.

Jadi, marketing itu untuk menarik konsumen. Sementara itu, branding itu untuk membuat konsumen loyal dan terus menjadi konsumen setia Anda. Bukankah bisnis itu butuh sustainability atau keberlanjutan? Jika ya, maka company branding menjadi hal yang harus Anda lakukan.

Baca Juga: Aplikasi yang Wajib Dimiliki Seorang Pebisnis

Dua Hal Utama Membangun Company Branding

Sekarang, yang menjadi pertanyaan adalah bagaimana membangun company branding? Rumusnya sederhana. yaitu temukan value lalu sampaikan kepada target market Anda.

1. Temukan Value Perusahaan

Hal pertama yang harus Anda lakukan adalah menemukan value. Value dalam hal ini adalah nilai unggul dari perusahaan Anda.

Agar lebih jelas, Anda bisa melihat beberapa perusahaan yang sudah memiliki brand kuat. Contoh saja value perusahaan Aqua, sebuah perusahaan minuman mineral paling terkenal di Indonesia. Apa value perusahaan ini? Yaitu menyehatkan Indonesia.

Temukan Value Perusahaan
Gambar. Doc: Inc Magazine

Jadi, value itu berkaitan dengan produk yang Anda buat. Aqua memproduksi minuman mineral. Dan karena mereka ingin memastikan produk mereka bersih dan bagus, maka mereka memiliki value untuk menyehatkan masyarakat Indonesia.

Selain itu, Aqua juga memiliki komitmen untuk menjaga kelestarian bumi. Perusahaan ini mengandalkan sumber mata air pegunungan. Dan untuk menjaga sumber mata air tersebut tidak habis, maka perusahaan harus ikut serta dalam menjaga kelestarian lingkungan.

Karena adanya value itulah konsumen tertarik untuk minum Aqua. Padahal, ada brand minuman mineral lainnya yang bisa mereka pilih. Tapi, mengapa mereka memilih Aqua? Bisa saja ini disebabkan mereka menghargai value yang dimiliki oleh perusahaan, yaitu menyehatkan masyarakat dan juga menjaga lingkungan.

Jadi, apa value perusahaan Anda?

Baca Juga: Hal Penting Saat Membuka Usaha Baru

2. Sampaikan Value Perusahaan

Setelah menemukan value, langkah selanjutnya adalah menyampaikan value tersebut. Bagaimana caranya? Gunakan semua media yang ada, mulai dari Instagram, Facebook, Youtube, website, dan media-media lainnya.

Semakin masif Anda menyampaikan value perusahaan Anda, maka semakin kuat brand yang Anda bangun. Maka dari itu, jangan pilih-pilih media. Gunakan semua media yang ada. Karena itu akan membantu Anda dalam menyampaikan value yang perusahaan Anda miliki.

Sampaikan Value Perusahaan
Gambar: Doc. Medium

Anda tidak harus menyiapkan semua media tersebut. Anda bisa serahkan pada ahlinya. Misalnya saja jika Anda butuh website, Anda bisa serahkan pada jasa pembuatan website sekaligus mereka pula yang mengisikan konten yang berisikan dengan value dari perusahaan Anda.

Baca Juga: 5 Alasan Mengapa Bisnis Harus Memiliki Website Sendiri

Namun, pastikan Anda bekerjasama dengan penyedia jasa yang tepat. Biaya pembuatan website perusahaan bisa Anda tanyakan langsung sebelum penyedia jasa melakukan eksekusi. Jadi, Anda bisa sesuaikan dengan budget yang Anda miliki.

Di era digital seperti saat ini, membuat konsumen loyal itu bukan hal yang mudah. Apalagi kompetisi yang semakin ketat seperti saat ini. Jika bisnis Anda sudah berjalan, mungkin Anda sudah merasa berhasil dalam hal marketing. Selanjutnya, Anda memiliki tugas yang jauh lebih sulit, yaitu membangun brand agar semakin banyak konsumen yang loyal dengan perusahaan Anda.