Jenuh dengan Pekerjaan? Atasi dengan Ini!

Selama bekerja entah di coworking space SCBD ataupun kantor, pasti kamu pernah dihampiri perasaan jenuh. Yup, tidak bisa dipungkiri, perasaan ini bisa terjadi kepada siapa saja sekalipun orang tersebut adalah karyawan yang baru beberapa bulan bekerja. Meski demikian, tidak usah khawatir, kamu bisa mengatasi kejenuhan ini dengan cara melakukan beberapa hal yang kami sarankan di bawah ini, check it out:

  1. Cintai pekerjaan yang sedang kamu tekuni. Cobalah untuk mulai mencintai pekerjaan yang kamu tekuni dari sekarang. Mengapa? Yap, bekerja dengan perasaan yang tidak karuan bahkan stres hanya akan membuat hati
    office
    office

    menjadi tidak tenang. Kalau sudah begini, tentu kinerjamu akan mengalami penurunan. Di samping itu, jika perasaan tidak tenang tentu kamu pun malah ingin cepat pulang ke rumah dan tidak ingin melanjutkan pekerjaan lagi. Untuk itu, pastikan kamu mencintai pekerjaanmu tanpa merasa tertekan ataupun stres!

  2. Dengarkan musik ketika bekerja. Untuk kamu yang bekerja di tempat yang tidak terlalu ketat akan aturan, maka disarankan untuk mendengarkan musik kesukaan. Mendengarkan musik merupakan cara paling ampuh menghilangkan stres yang kamu derita. Putarlah musik yang kamu rasa bisa menenangkan hati dan pikiran, dengan begini tentu kamu tidak akan jenuh maupun stres lagi ketika bekerja. Atau jika benar-benar sudah lelah, coba lakukan peregangan sembari mendengarkan lagu yang disuka. Dijamin, kamu bisa jadi lebih segar.
  3. Liburan ke tempat yang menyenangkan. Jika rasa jenuh tersebut tidak kunjung hilang, maka kamu disarankan untuk berlibur di tempat yang menyenangkan. Misalkan seperti ke pantai, museum, taman, sungai, pegunungan, dan tempat asyik lainnya. Dengan begini, tentu perasaan jenuh tersebut akan hilang. Agar liburan kamu semakin seru, jangan lupa mengajak teman ataupun keluargamu. Selamat liburan dan semoga mengasyikkan, ya!
  4. Ingat tujuan kamu bekerja. Ingatlah kembali apa sebenarnya tujuan kamu bekerja. Apakah hanya untuk mencari teman baru, menambah keuangan, atau mencari pengalaman, dan sebagainya. Jika kamu sangat mencintai pekerjaan ini, maka tekunilah bidang tersebut dengan sungguh-sungguh dan jangan sampai jenuh. Karena banyak pekerja di luar sana yang tidak seberuntung kamu mendapatkan pekerjaan.

Itulah cara mudah yang bisa dilakukan jika kamu mulai jenuh dengan pekerjaanmu. Selamat mengaplikasikan dan semoga bermanfaat! –SH–