Blue Bird Hadir di Sumatera Barat

Taxi order blue bird kini semakin dapat dinikmati oleh banyak masyarakat. Perusahaan yang baru saja mendapat penghargaan “Indonesia Most Admired Companies pada 28 Mei 2013 ini terus melakukan pertumbuhan armadanya.

Perusahaan taxi order dengan lambang burung biru ini setelah  21.000 unitnya tersebar di 51 pool di Jakarta, Bali, Bandung, , Manado, Medan, Lombok, , Surabaya, Palembang, Semarang,Banten, Pekanbaru dan Batam, Blue Bird terus berekpansi secara geografis termasuk di Sumatera Barat.

Peluncuran Blue Bird

Peluncuran Blue Bird dilaksanakan di kantor pemerintahan Daerah Sumatera Barat dengan ditandai oleh pengguntingan pita oleh Gubernur Sumater Barat Irwan Prayitno, Datuak Rajo Bandaro, beserta jajaran terkait lainnya, Kamis (23/5). Perwakilan Manajemen Blue Bird Group Bayu Priawan Djokosoetono menyampaikan, kehadiran Blue Bird  bertujuan untuk turut berpartisipasi bersama stakeholder lain dalam pembangunan moda transportasi taksi di wilayah provonsi Sumatera Barat, untuk melayani masyarakat, baik lokal maupun para pendatang, serta mendukung dan menyukseskan hajat besar berskala internsional, yaitu Tour de Singkarak 2013.

Gubernur Sumatera Barat, Irwan Prayitno menyambut baik kehadiran Blue Bird Group  di provinsi Sumbar menurutnya pertumbuhan ekonomi di Sumatera Barat cukup menggembirakan, yang paling utama adalah di sektor pariwisatanya. Para wisatawan semakin banyak yang datang untuk berwisata, belanja ataupun melakukan rapat. Ketika semakin banyak wisatawan  tentu membutuhkan sarana transportasi yang layak dan memadai. Menurutnya Taksi sudah tersedia di Sumatera Barat namun masih kurang memadai dari segi jumlah maupun  kelayakan armada. Oleh karena itu Ia sangat senang Blue Bird bisa masuk ke Sumatera Barat setelah melalui proses yang cukup lama, 2 tahun.

Selain terus melakukan ekspansi dalam bisnisnya, Blue Bird Group kembali mendapatkan penghargaan yang dihasilkan dari riset dan surveySQ Award yang diraih oleh Blue Bird Group pada tahun ini sama dengan tahun 2012 lalu, yaitu the best taxi operator untuk Blue Bird dan the best car rental operator untuk Golden Bird.