perawatan

6 Minuman Ini Bisa Membantu Perut Kita Langsung

Biasanya saat orang memberikan tips mengecilkan perut, yang pertama ada dalam daftar tersebut adalah larangan untuk mengonsumsi makanan atau minuman tertentu. Pada saat diet kita biasanya disarankan untuk mengonsumsi hanya air putih saja. Padahal beberapa minuman ini bisa loh membantu membuang lemak dan membuat perut kita langsing.

Beberapa minuman yang bisa membantu perut kita lebih langsing itu di antaranya adalah:

Bukan air putih biasa

Salah satu hal penting yang harus dilakukan saat menurunkan berat badan adalah minum air putih. Dengan minum air putih yang banyak ini bisa membantu tubuh kita kekurangan air yang bisa membuat perut membesar dan bisa membuat kita merasa lebih cepat kenyang. Minum air putih tawar seperti ini memang kadang membuat bosan. Nah, cara mengatasinya adalah dengan menambahkan daun-daunan segar seperti mint, lemon, dan mentimun yang bisa menambah rasa air, tapi juga tetap sehat.

Smoothie semangka

Jangan salah, smoothie asal tidak dibuat dengan campuran gula, sangat cocok diminum saat diet. Apalagi bila ditambahkan dengan semangka yang rendah kalori. Perpaduan yang fantastis. Semangka, selain terkenal sebagai hydrator natural karena kandungan airnya yang tinggi, juga kaya akan nutrisi termasuk lycopene yang bagus untuk mencegah kanker. Selain itu, kandungan amino acid dalam dalam semangka, arginine, bisa menurunkan lemak tubuh dan menambah masa otot.

Es Teh Pepermint

Selain segar diminum saat hari panas, teh peppermint ini juga bisa membantu mempercepat proses metabolisme kita.

Frappe Nanas

Nanas mengandung bromelain, yakni enzim yang membantu memecah protein dan memperlancar pencernaan.

Teh hijau

Khasiat teh hijau sebagai minuman pelangsing memang bukan rahasia lagi. Teh hijau mengandung catechins, antioksidan yang dapat membantu mengurangi lemak pada perut kita. Minum teh hijau sebelum olahraga ternyata dapat meningkatkan pembakaran lemak semalam berolahraga. Selain itu, teh hijau juga bisa mengurangi resiko penyakit jantung dan kanker.

Dark chocolate shake

Ya, benar coklat. Coklat, terutama dark coklat, bisa membantu menurunkan berat badan karena menurunkan nafsu makan dan mengurangi keinginan untuk nyemil. Cobalah minum ini dipagi hari sebagai sarapan untuk menjaga nafsu makan kita selama beberapa jam.

Jadi, kata siapa diet harus menderita. Minuman tadi sudah menjadi bukti bahwa selama diet kita juga tetap bisa meminum minuman yang enak. Selamat mencoba